Minggu, 08 April 2012

Cidomo

  Cidomo adalah alat transportasi khas Lombok yang sangat terkenal, “siapa sih orang Lombok yang gak’ kenal cidomo?”. Kapan cidomo mulai berada di Lombok? nggak’ ada yang tau !
cidomo tidak jauh berbeda dengan delman atau andong yang terkenal di pulau Jawa, perbedaan yang jelas pada design dan rodanya, delman atau andong menggunakan roda kayu, sedangkan cidomo menggunakan roda mobil bekas pada rodanya.

  Kenapa kita membicarakan cidomo?, cidomo itu unik, cantik dan menarik dan di tarik oleh kuda, jadi wajar jika bule’ (tourist asing) atau tourist lokal terpesona dan ingin menggunakan robot kayu (cidomo) ini sebagai alat transportasi untuk berwisata di pulau Lombok.

  Murah nggak’ naik cidomo? Mahal kalau bule’ (tourist asing) yang naik, kadang bayarnya menggunakan US Dollar, kecauli kalau tourist itu mau menawar menggunakan bahasa Sasak (Lombok language). 





   Sudah seharusnya kita bangga dengan apa yang ada di sekitar kita, kebudayaan atau warisan yang di berikan oleh nenek moyang, dan semestinya untuk kita merawat dan menjaganya. Apalagi itu memiliki nilai seni dan sejarah yang luar biasa.






Tidak ada komentar:

Posting Komentar